Jumat, 12 Juli 2019

{REVIEW} A Bonne Spa Salt Thailand


Assalamualaikum Girls...
Hello girls kembali lagi dengan aku Maudi yeay setelah sekian lamaaaa akhirnya ku kembaliii….Oh iya kali ini aku mau menebar racun kepada kalian heheee..
Jadi nih ya selama 2 minggu kemarin aku lagi pusing-pusingnya menyelesaikan tugas kuliah ku terus karena tipe kulit ku ini Normal tetapi cenderung kering kerontang dalam belakangan ini jadi kerasa enggak enak banget gitu girls, terus akhirnya pengen ke Spa gitu ya karena kantong mahasiswi hmmm gak jadi deh tetapi ku menemukan sebuah produk ajaib yang gak bikin kantong jebol dan itu produk Thailand girlss kira-kira apa yaa hmmmmm…..


Yuk Kita Bahas !
(di baca sampai habis yaa)

Jadi, beberapa waktu lalu aku sudah dikirimin nih dari A Bonne salah satu produknya yaitu Spa Salt yang terdiri dari 3 varian yang pertama Spa Milk Salt, kedua Spa Yogurt Salt dan ketiga Spa White C Salt.




Yuk Kita Review ☺☺
A Bonne Spa Salt,

A Bonne adalah Spa Milk Salt pertama dari Thailand yang sangat di kenal baik oleh wanita local dn asing. Diproduksi dan di distribusi oleh A-Plus Supply Co., Ltd. di Thailand, yang merupakan perusahaan skin care yang menggunakan bahan-bahan alami. Dengan perpaduan formula micronized salt dan protein susu, memberikan kepraktisan dalam membersihkan dan menutrisi kulit.

Dari Segi Manfaat :

ü  Membuat kulit terlihat lebih putih dan cerah. 
ü  Mengurangi jerawat punggung. 
ü  Menutrisi kulit sehingga lebih sehat. 
ü  Mengurangi bau badan tidak sedap. 
ü  Mengangkat sel kulit mati menjadi lebih bercahaya. 
ü  Mengurangi cellulite (selulit). 
ü  Menghaluskan kulit sehingga terasa lebih muda.
ü  Menyeimbangkan pH pada kulit. 

Keunggulan :
·         Menggunakan Micronized Salt dan bulat sehingga nyaman digunakan, berbeda dengan produk lain dengan butiran garam kasar.
·         Lebih ekonomis / harga lebih murah dan tersertifikasi HALAL
·         Kemasan POUCH dengan tutup putar sehingga mudah di pakai dan disimpan bukan ziplock. 
Selain di kulit tubuh, dapat juga digunakan pada bagian lainnya.


A BONNE' Spa Salt terdapat 3 Varian yaitu

1.   A BONNE' Spa Milk Salt (Whitening & Moisturizing Formula) - 350 g


Spa Milk Salt  seperti keterangan diawal yang meruakan roduk pemutih kulit dengan formula susu dan manfaat garam spa alami. Memberikan nutrisi untuk kulit Anda dengan Pure milk, Alpha Arbutin, dan Allantoin. Menghilangkan debu dan sel kulit mati dari kulit dan memberikan kulit yang lebih sehat dan cerah.

Claims varian ini adalah Moisturizing Whitening Smooth & Baby Skin.

o   Hydrolyzed Milk Protein = Melembabkan 
o   Arbutin = Memutihkan 
o   Allantoin = Menyejukkan kulit 

2.   A BONNE' Spa Yogurt Salt (Whitening & Anti-Aging Formula) - 350 g



Spa Yogurt Salt adalah produk yang membuat kulit lembab, mencerahkan, membersihkan, menyehatkan, membuat rileks dengan memberikan wangi yang fresh serta kealamian Spa Salt, Milk Protein, dan Multi Fruity Yogurt.

Claims varian ini adalah Natural Exfoliating, Natural Brightening, Natural Smooth & Radians.

o   Yogurt Extract = Anti-aging 
o   Hydrolyzed Milk Protein = Melembabkan 
o   Lemon Extract = Mencerahkan warna kulit 
o   Vitamin B3 = Memutihkan 
o   Allantoin = Menyejukan kulit

3.   A BONNE' Spa White C Salt (Extra Whitening & Balancing SkinTone Formula) - 350 g



Spa White C Salt adalah produk ini sudah All In One yang mengandung Milk Protein, Vitamin C dari extract Lemon dan Pepaya yang dapat memutihkan, membersihkan kulit dari kotoran, keringat dan polusi pada pori-pori yang menyebabkan bau badan tanpa iritasi dan menghaluskan kulit jadi tampak lebih muda setelah penggunaan.

Claims dari varian ini adalah Natural Exfoliating, Natural Brightening, Natural Smooth & Radians.
o   Arbutin & Vitamin C = Memutihkan 
o   Papaya Extract= Mencerahkan warna kulit 
o   Hydrolyzed Milk Protein = Melembabkan 
o   Allantoin = Menyejukkan kulit

Packaging/kemasan
pada setiap produk adalah



Packaging/kemasan A Bonne ini menggunakan POUCH dengan tutup putar sehingga mudah di pakai dan disimpan bukan ziplock. 
Bahasa yang digunakan menggunakan Bahasa Thailand, Bahasa Inggris dan ditambah Bahasa Indonesia yang terdapat di label berwarna putih yang sebnarnya dibalik label tersebut adalah Arab. Selain itu terdapat juga tanggal exp, cara pakai, komposisi, barcode dan yang lain-lainnya.




Dari Segi Tekstur pada setiap produk adalah



Segi Tekstur A Bonne ini merupakan Micronized Salt dan bulat seperti butiran - butiran halus garam yang tidak membuat kulit menjadi iritasi atau memerah, buat kaian yang memunyai kulit sensitif ini sangat aman digunakan. Dari segi wanginya benar-benar wangi sekali sesuai dengan kandungannya yang terdapat pada kemasannya.

Cara pakai:
Buka tutup packaging dengan cara diputar lalu tuangkan Spa Yogurt Salt di telapak tangan Anda, Gosok lembut dengan gerakan memutar pada kulit basah. Biarkan di kulit selama 3 menit, lalu bilas dengan air bersih. (kalian bisa liat tutorial ku di higlight Intagram @n.maudiani)

Perbedaan Spa Salt dan Spa Salt with Shower Formula :
Abonne Spa Salt With Shower Formula dapat digunakan pada mandi karena mengandung shower cream.

Kesimpulannya :
Secara keseluruhan Spa Salt ini sangat membantu para wanita untuk tetap menjaga kulitnya agar tetap sehat, bersih, wangi, lembab dan cerah secara alami. Setelah mencoba Spa Salt dari ketiga variannya aku sangat suka dari segi teksturnya yang halus dan aman bagi para wanita yang mempunyai kulit sensistif. Lalu dari segi wanginya sangat enak dan membuat segar. Lalu membuat kita menjadi lebih hemat dan praktis tidak membuat kantong jebol pastinya. Kalian bisa kapanpun dan dimanapun merasakan kesegaran Spa alami seperti di salon-salon mahal. Lalu dari segi kemasannya sangat travel friendly, warnanya yang menarik, keterangan lengkap, pastinya simple dan praktis. Buat kalian yang tertarik harus banget belii dan cobaa karna ku sangat recomendedd. Kalian dapat membelinya di E-COMMERCE seperti Tokopedia, Bukalapak, Blibli dan Shopee. Untuk harganya sendiri setiaE-COMMERCE berbeda-beda, Jadi silahkan kalian pilih sesuai E-COMMERCE kepercayaan kalian.


Offline Store A Bonne  :
  • Aeon, 
  • Varia Store
  • Watson  

A Bonne' Social Media 
Instagram - AbonneIG 
Facebook - AbonneFB


All products Manufactured By :

A-Plus Supply Co.,Ltd. Thailand
Imported & Distributed By :

PT. Citra Usaha Lamindo
Jl. Daan Mogot Km 19,8 Kawasan Industri
Blok B No. 1 Tangerang - Indonesia

So, Thankyou So Much and See You on Next Review Byeee... 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar